Ketahui Cara Memilih Tas Selempang yang Bagus

Tas Selempang

Belakangan ini tas anti air atau waterproof semakin menjadi barang wajib untuk semua orang yang aktif beraktivas di luar ruangan. Hal ini pun, secara tak langsung membuat tas ini memiliki segmen pasarnya sendiri dan menjadi primadona baru. Salah satu yang banyak dicari pun adalah tas selempang anti air yang menjadi incaran banyak orang.

Peminat dari tas ini tentu saja adalah orang-orang yang perlu memberikan perlindungan ekstra untuk barang-barang bawaannya, ketika melakukan berbagai aktivitas di luar ruangan yang cukup padat. Sebut saja seperti traveler, komunitas pecinta alam, olahragawan, atau pekerja lapangan, yang selalu membawa berbagai barang yang sangat rentan rusak bila terkena air.

Tas selempang tahan air memang sedang banyak digemari orang, terutama karena fungsinya yang saat ini dirasa fleksibel. Agar Anda dapat memiliki tas dengan fungsi yang sesuai dan tetap bisa bergaya, Anda pun wajib mengetahui beberapa hal ketika hendak membeli tas ini. Baik ingin membelinya langsung atau juga melalui platform online shop yang tersedia.

Cara Mengetahui Tas Terbaik

Hal pertama yang harus Anda perhatikan sebelum membeli tas adalah mencermati pembuka tutup tas tersebut. Biasanya tas tahan air akan menggunakan ritsleting untuk membuka tutup tas. Selain merupakan bagian dari desain tas, relsleting dari tas ini penting untuk meningkatkan performa ketahanan air dan kemudahan dalam penggunaan tas tersebut.

Kedua, pilihlah tas berdasarkan kekuatan bahannya. Tas dari bahan Denier dan Condura dapat Anda pilih sebagai meterial tas yang terbaik. Kedua bahan ini pun dinilai cukup kuat dan cocok untuk sling bag yang selalu Anda gunakan untuk beragam aktivitas khususnya aktivitas luar ruangan dan kualitas bahan pun tak perlu diragukan lagi.

Untuk bahan Denier atau D, menunjukkan ketebalan benang yang digunakan untuk membuat kain tas. Umumnya, semakin kecil angka D tersebut maka akan semakin tipis kain yang dihasilkan. Sebaliknya, jika semakin tinggi angka D maka semakin tebal dan kuat pula kain tersebut. Maka dari itu, sebelum membeli tas Anda wajib memerhatikan ukuran D ini.

Lalu untuk Condura sendiri, merupakan bahan yang sering digunakan pada tas tahan air. Material ini dinilai lebih tahan lama dibandingkan dengan jenis kain lain. Hal ini pun, menjadikan Condura ini sering digunakan sebagai bahan perlengkapan militer. Tas dengan bahan ini pun dijamin akan lebih awet dan kuat dalam berbagai kondisi.

Hal berikutnya yang tak kalah penting adalah tali tas. Saat mengenakan tas selempang, Anda pasti akan menaruh beban tas pada salah satu bahu. Lama-lama bahu Anda pun akan terasa sakit ketika mengenakan tas ini. Maka dari itu, pemilihan ukuran tali tas juga menjadi hal yang penting bagi Anda.

Jika Anda akan menggunakan tas untuk perjalanan jauh dan membawa banyak barang, pilihlah sling bag dengan tali yang lebar. Hal ini untuk mencegah bahu Anda yang nantinya terasa sakit saat menggunakan tas. Kemudian, jika Anda lebih sering menggunakan tas untuk aktivitas harian atau olahraga biasa, maka pilihlah tali tas yang pendek.

Jika saat ini Anda tertarik untuk membeli tas selempang baru untuk aktivitas harian Anda, maka pilihan yang tepat adalah dengan membelinya di Jd.id. Mengapa Jd.id? pasalnya di Jd.id tersedia berbagai macam tas lengkap, tentunya dengan kualitas dan harga yang terjangkau. Segera dapatkan tas idaman Anda di Jd.id!.

Related posts