Dijamin Ampu! Cara Mengatasi Radang Tenggorokan dengan Mudah

Cara Mengatasi Radang Tenggorokan dengan Mudah

Radang tenggorokan merupakan kondisi klinis yang bisa menjadi pertanda dari adanya masalah atau gangguan pada tubuh. Baik itu karena infeksi virus yang tidak terlalu berbahaya, hingga kondisi penyakit yang bisa mengancam jiwa. Meskipun begitu, kehadiran sakit tenggorokan ini sangat mengganggu dan membuat tidak nyaman. Untuk itu, berikut adalah cara mengatasi radang tenggorokan dengan mudah dan dijamin ampuh dalam menghilangkannya.

Berkumur Air Garam

Selain dipercaya sebagai pengusir sakit gigi, rupanya berkumur dengan air garam pun bisa mengatasi radang tenggorokan. Pasalnya, beberapa senyawa yang terkandung di dalam air garam ini bisa membantu membilas bakteri yang bisa menyebabkan iritasi pada tenggorokan. Pun bisa membantu mengatasi bengkak di tenggorokan dan mencairkan lendir yang tertahan.

Untuk melakukannya pun cukup mudah, Anda hanya perlu mencampurkan satu cangkir air hangat dengan 1 sendok garam di dapur rumah Anda. Aduk hingga garam pun menyatu dan larut bersama air. Jika sudah, berkumur-kumurlah menggunakan air garam tersebut. Ulangi beberapa kali di setiap harinya.

Perbanyak Minum

Cara mengatasi radang tenggorokan yang sudah sangat umum di masyarakat adalah perbanyak minum. Biasanya, radang tenggorokan dipicu karena tubuh kekurangan cairan. Seperti yang diketahui, menjadi asupan cairan tubuh sangat penting karena untuk menghindari dehidrasi. Bukan hanya itu, rupanya banyak minum pun bisa mencegah bahkan mengatasi sakit di tenggorokan. Pasalnya, ketika tubuh kekurangan cairan, maka produksi lendiri pun akan berkurang. Jika hal tersebut berlangsung lama, tenggorokan akan kering dan mudah teriritasi.

Selain banyak minum air putih, Anda juga bisa rutin meminum air jahe hangat yang dicampurkan dengan madu. Bisa juga menggunakan teh hijau hangat. Beberapa minuman ini bisa membantu meringankan rasa sakit di tenggorokan.

Perbanyak Konsumsi Makanan Bervitamin C

Salah satu kondisi yang memungkinkan tubuh mudah terkena radang tenggorokan, adalah karena Anda kurang mengonsumsi vitamin C. Vitamin ini sangat penting sekali untuk mencegah peradangan dan menjaga sitem kekebalan tubuh seseorang. Ketika Anda sedang merasakan sakit di tenggorokan, maka mengonsumsi banyak vitamin C bisa dijadikan cara mengatasi radang tenggorokan.

Anda bisa konsumsi beberapa buah-buahan atau sayuran yang punya banyak kandungan vitamin C. Beberapanya seperti jeruk, tomat, bayam dan sebagainya. Atau, Anda juga bisa meminum air perasan lemon yang kaya akan vitaman C. Kandungan astringent yang ada di dalamnya bisa menciptakan suasana asam di tenggorokan yang bisa mematikan virus dan mengempiskan pembengkakan.

Kumur Cuka Apel

Kehadiran cuka apel dianggap memberikan banyak manfaat bagi tubuh. Begitu pun dengan masalah pada tenggorokan. Anda bisa berkumur menggunakan campuran garam dan cuka apel sebagai cara mengatasi radang tenggorokan. Cuka apel sama seperti lemon yang bersifat asam sehingga mampu menjaga dan mematikan virus yang bersarang. Jika kondisi radang ringan, bisa campurkan cuka apel dan madu lalu diminum sedikit-sedikit.

Mandi Air Hangat

Saat radang tenggorokan terasa oleh tubuh, sebaiknya hindari untuk mandi pada air dingin. Salah satu perawatan untuk mengatasi sakit tenggorokan ini adalah dengan mandi menggunakan air hangat. Sebelum mandi, hirup uap dari air hangat tersebut dalam-dalam. Uap ini bisa membantu meringankan pembengkakan pada tenggorokan. Jika flu, maka itu bisa membantu meringankan flu atau pilek yang diderita.

Beberapa cara mengatasi radang tenggorokan tersebut bisa dijadikan solusi mengatasi masalah sakit di tenggorokan Anda. Jika diperlukan, Anda juga bisa menggunakan obat pereda nyeri seperti paracetamol, aspirin atau ibuprofen. Untuk mendapatkan informasi mengenai obat yang cocok dalam mengatasi sakit tenggorokan ini, Anda bisa mengunjungi Halodoc.

Halodoc merupakan penyedia informasi dan layanan konsultasi kesehatan berupa website maupun aplikasi yang bisa diakses dengan mudah. Anda bisa mendapatkan informasi seputar radang tenggorokan dan penyakit lainnya, cara pengobatan, gejala, hingga rumah sakit terdekat dan dokter yang bisa menangani masalah Anda dengan tepat.

Related posts